5 Agu 2011

Monitor CRT dan LCD? Pilih yang mana ya??

Sebelum Anda menentukan pilihan antara LCD(Liquid Crystal Display) dan CRT(Cathode Ray Tube), sebaiknya Anda membaca tulisannya mister Priyadi berikut contingan temen2nya. Secara garis besar, yang perlu diperhatikan dalam memilih antara monitor LCD dan CRT adalah : pemakaian listrik dan lama penggunaan, jenis penggunaan, dan tentu saja budget yang ada di kantong. Spesifikasi antara LCD dan CRT jelas berbeda, jadi tidak bisa untuk membandingkan.
Untuk pemakaian listrik, monitor LCD jelas lebih ngirit. Monitor LCD BenQ FP71 G+S (17″;) mengkonsumsi listrik 40 watt(max), sedangkan CRT 15″ yang dulu saya gunakan membutuhkan daya 65 watt. Jadi LCD lebih ngirit listrik daripada CRT, hal ini akan terasa jika jumlah komputer yang digunakan banyak.
Berdasar salah satu komentar di blognya mister Priyadi, monitor CRT warnanya lebih baik dan benar, jadi jika Anda seorang desainer, disarankan menggunakan monitor konde(CRT). Namun jika Anda seorang programmer(yang biasanya mojok di t4 gelap dan 2 hari 2 malam tidak beranjak dari depan komputer), saya sarankan menggunakan LCD, karena lebih aman dari radiasi u/ mata Anda.
Meskipun berdasar pertimbangan2 diatas Anda sudah menentukan untuk memilih monitor mana yang sesuai untuk Anda, namun hal yang paling menentukan dalam hidup Anda adalah uang Anda, xixixixi. Harga minimal untuk monitor LCD berkelas sekitar 1.5jt (15″;). Untuk duit segitu, Anda sudah bisa mendapatkan CRT 17″. Dan monitor LCD 17″ harga berkisar 2 jt-an, untuk dana segitu, Anda sudah bisa mendapatkan Core 2 Duo E6300 Allendale 1.86, hehehe…, opo hubungane jal?
Memilih Monitor LCD
Jika Anda sudah yakin akan menggunakan monitor LCD, sekarang saatnya untuk menentukan pilihan dari berbagai merek dan spesifikasi yang tersedia di pasar, dan sekali lagi hidup Anda ditentukan oleh duit Anda, hehehe.
Berikut beberapa hal yang perlu menjadi pertimbangan dalam memilih monitor LCD :
Pixel pitch.
Resolution.
Adalah maximum resolusi yang bisa ditampilkan. Untuk LCD 17″ biasanya bisa mencapai 1280×1024.
Brightness.
Semakin besar Brightness, semakin bagus LCD
Contrass Ratio.
Perbandingan antara hitam yang paling gelap dan putih yang paling terang. Semakin tinggi perbandingan, warna yang ditampilkan semakin detil. Jadi semakin tinggi perbadingan, maka LCD smakin bagus.
Response Time.
Adalah waktu yang dibutuhkan dari kondisi on ke off(falling time) dan off ke on(raising time). Falling time yang lambat biasanya meninggalkan ghosting time di layar(warna putih berbentuk titik). Response time biasanya digunakan u/ aplikasi yang bergerak cepat(game). Semakin kecil Response time, semakin bagus monitor LCD.
Viewing Angle.
Adalah maximum sudut untuk melihat monitor dengan tetap mempertahankan isi tampilan. semakin besar viewing angle, meskipun Anda harus melihat monitor dari belakang-pun, tetep keliatan tuh yang ditampilkan, asal pake cermin, xixixi…, jk.
Input Signal.
Saat ini, colokan monitor ada 2 jenis(es far es ai no), yaitu VGA dan DVI. DVI lebih baru dari-pada VGA. Katanya DVI bisa menampilkan gambar lebih baik untuk monitor LCD(kalo ini belum saya coba). Yang jelas, DVI lebih modern dab!.
Oh, ya, jangan lupa perhatikan lama garansinya loh…
Cek spek2 tersebut pada masing2 vendor, karena toko (di jogja) jarang memiliki spek monitor LCD. Yang menghasilkan monitor antara lain : LG, BenQ, Prolink, GTC, dan ViewSonic. Untuk referensi harga, silakan cek di bhinneka.com atau telpon toko komputer sekitar Anda (ga ada salahnya kok klo cuma bertanya…;)
Namun, secara bodhon, dalam memilih suatu barang adalah “Ono rego ono rupo”, xixixi, ga usah bingung2 liat spek, asal dana tak terbatas, barang yang bagus pasti didapat.
Sekedar berbagi pengalaman, saya menggunakan BenQ FP71 G+S dengan VGA nVIDIA GeForce 6150(bawaan DFI Invinity C-51 PV), dengan resolusi 1280×1024(max) menghasilkan gambar lebih halus daripada menggunakan resolusi yang lebih kecil. Untuk resolusi 1152×864 dan dibawahnya, tulisan ataupun gambar masih tampak pecah.
Dan sekali lagi, dana adalah penentu hidup Anda!.

Tidak ada komentar:

saatnya anda canggih dan mengerti teknologi. selamat datang di blog saya. dapatkan yang anda cari

Shoutbox...


Free chat widget @ ShoutMix